HADITS QUDSI KE: 27 ruh fisabilillah

HADITS QUDSI KE: 27

( TENTANG RUH/ARWAH FISABILILLAH )


Dari Masyruq beliau berkata: "Kami bertanya – atau aku bertanya – kepada Abdullah – maksudnya adalah Abdullah Ibnu Mas'ud – mengenai ayat berikut:

تَحْسَبَنَّ  الَّذِيْنَ قُتِلُوْا فِي سَبِيْلِ اللهِ اَمْوَاتاً‘ بَلْ اَحْيَاءٌ عِنْدَ رَبِّهِمْ  يُرْزَقُوْنَوَلاَ

Janganlah kamu mengira bahwa orang-orang yang gugur di jalan Allah itu mati, bahkan mereka itu hidup di sisi Tuhannya dengan mendapat rezeki. (Ali-Imran, 169).
Ibnu Mas'ud berkata; “Ketahuilah sesunguhnya aku benar-benar telah menanyakan ayat tersebut (kepada Rasulullah saw.,).” Maka beliau bersabda: Ruh-ruh mereka berada di dalam burung-burung berwarna hijau, ruh-ruh itu memiliki pelita-pelita yang tergantung pada 'arasy, ruh-ruh itu terbang ke surga sesuai kehendak mereka, dan kemudian kembali ke pelita, kemudian Tuhan mereka mendatangi mereka dan berfirman: “Apakah ada sesuatu yang kalian inginkan?” Mereka menjawab: “Adakah lagi yang kami inginkan, sedangkan kami bebas terbang ke surga sekehendak kami?” Dan hal tersebut ditanyakan kepada mereka tiga kali. Dan ketika mereka menyadari bahwa mereka tidak akan ditinggalkan (tidak ditanya lagi) hingga mereka meminta sesuatu, mereka selanjutnya berkata: “Wahai Tuhan kami, kami berharap kiranya Engkau kembalikan ruh kami ke dalam jasad kami, hingga kami terbunuh kembali di jalan-Mu untuk kedua kalinya.” Tatkala Allah melihat bahwa mereka tidak memiliki hajat/keinginan lain lagi, maka mereka ditinggalkan tidak ditanya lagi). (HR. Muslim, juga Tirmidzi, Nasai dan Ibnu Majah)

Kandungan Isi Hadits

1. Ruh-ruh orang yang gugur di jalan Allah tidak mati, melainkan hidup di alam barzakh, sebagaimana dalil ayat Al-Qur"an di atas.

2. Ruh-ruh orang mati di jalan Allah itu mendapatkan rizki barzakhi yang jauh lebih nikmat dari pada rizki duniawi.

3. Di antara kenikmatan yang diberikan yaitu diperkenankannya terbang ke surga sekehendak mereka.

4. Hanyalah Allah dan merekalah yang tahu tentang kenikmatan lain yang diperuntukkan bagi mereka.

5. Berbahagialah mereka yang berpredikat gugur di jalan Allah menurut Allah.

TB

Terimakasih Anda telah membaca bacaan religi dan umum dari TamanBaca Dot Blogspot Dot Com.
Label: Bacaan, Virtual, Buku, Religi, Umum

Bagikan:

0 komentar:

ARSIP BULANAN

PEMBACA TBv

PEMBACA ONLINE